BALANGANEWS, BUNTOK – Menjelang libur Natal dan tahun baru 2021, ketua komisi III DPRD Kabupaten Barito Selatan (Barsel), H.Zainal Khairuddin SP, mengimbau pemilik dan pengelola tempat wisata, agar memperketat penerapan protokol kesehatan.
“Hal tersebut dilakukan untuk mencegah penularan Covid-19 di area wisata dan juga Barsel. Dimana biasanya di waktu libur banyak masyarakat yang berkunjung ke tempat wisata,” kata ketua Komisi III Zainal kepada Balanganews, Selasa ,(30/12/2020).
Ia menjelaskan, penerapan protokol kesehatan tersebut dilakukan oleh petugas yang berjaga, dengan melakukan pengecekan suhu tubuh terhadap pengunjung, hingga mengatur jaraknya.
“Upaya tersebut juga sebaiknya dilakukan oleh pemilik dan karyawan dengan menggunakan masker, agar dapat memberikan contoh kepada para pengunjung,” tandasnya.
Masih dikatakan politisi dari partai PPP Barsel itu, para pemilik dan pengelola juga sebaiknya tidak mengadakan acara, yang berpotensi menimbulkan kerumunan. Apalagi saat ini pembatasan kapasitas masih diterapkan, untuk menekan resiko penularan Covid-19.
“Kami berharap dengan situasi pandemi saat ini, masyarakat juga dapat menahan diri untuk berlibur di tempat yang berpotensi terjadinya kerumunan. Lebih baik di rumah saja,” pungkasnya. (lam)