GOW Katingan Ajak Kaum Perempuan Wujudkan Keluarga Tangguh dan Sehat

3
Ketua dan jajaran GOW Katingan, berfoto bersama di Aula Desa Hiyang Bana, Kecamatan Tasik Payawan.

KATINGAN, BALANGANEWS — Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Katingan yang dipimpin oleh Ny. Tri Windarti Firdaus melaksanakan kegiatan “GOW Menyapa Desa: Bergerak Bersama Perempuan Desa untuk Keluarga Tangguh” di Aula Kantor Desa Hiyang Bana, Kecamatan Tasik Payawan, Sabtu (25/10/2025).

Kegiatan ini dihadiri oleh Camat Tasik Payawan beserta jajaran Forkopimcam, serta diikuti oleh ibu-ibu dan remaja putri setempat. Acara berlangsung penuh keakraban dan antusiasme, mencerminkan semangat kebersamaan serta kepedulian terhadap peningkatan kualitas hidup perempuan di desa.

Acara diawali dengan senam bersama sebagai bentuk kampanye gaya hidup sehat. Setelah itu, peserta mendapatkan layanan pemeriksaan IVA (Inspeksi Visual Asam Asetat) sebagai langkah deteksi dini terhadap kanker leher rahim. Kegiatan ini menjadi bagian penting dari upaya GOW dalam mengedukasi dan menjaga kesehatan perempuan di tingkat desa.

Selain layanan kesehatan, peserta juga mendapatkan edukasi gizi bagi remaja dan sosialisasi mengenai bahaya pernikahan dini. Materi disampaikan secara komunikatif agar mudah dipahami dan memberi dampak positif bagi kesadaran masyarakat, khususnya generasi muda perempuan.

“Perempuan desa memiliki peran besar dalam menjaga ketahanan keluarga. Dengan pengetahuan yang tepat tentang kesehatan dan kesiapan mental, mereka akan mampu menjadi penggerak dalam membangun keluarga yang kuat dan sejahtera,” ujar Ny. Tri Windarti.

Ia menambahkan bahwa GOW Katingan berkomitmen terus hadir di tengah masyarakat desa melalui kegiatan edukatif, pelatihan keterampilan, serta pengembangan usaha mikro berbasis potensi lokal.

“Melalui kegiatan seperti ini, kami ingin memperkuat jaringan perempuan desa agar saling mendukung dan tumbuh bersama. Pemberdayaan perempuan bukan hanya tentang ekonomi, tetapi juga tentang membangun karakter dan keluarga yang tangguh,” tuturnya.

Kegiatan “GOW Menyapa Desa” juga diisi dengan demo keterampilan UMKM dan pembagian bingkisan sebagai bentuk apresiasi kepada para peserta. GOW berharap kegiatan ini menjadi langkah berkelanjutan untuk mendorong perempuan desa di Katingan agar semakin mandiri, sehat, dan berdaya dalam memperkuat ketahanan keluarga. (Asp)