BALANGANEWS, KUALA KURUN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) melalui Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Gunung Mas (Gumas) terus berkomitmen untuk menangani kerusakan jalan dalam Kota Kuala Kurun. Salah satunya di Jalan AIS Nasution.
”Pada tahun ini, kami telah menganggarkan kegiatan penanganan ruas Jalan AIS Nasution, tetapi tidak tertangani secara keseluruhan, karena anggaran terbatas,” ujar Bupati Gumas, Jaya Samaya Monong melalui Kepala DPU Baryen, Rabu (31/5/2023).
Pada tahun sebelumnya, DPU juga sudah melakukan pembersihan/pemerataan jalan AIS Nasution, tapi itu tidak bertahan lama. Apalagi saluran drainase di jalan itu kurang memadai, sehingga kembali rusak hingga saat ini.
”Kami berkeinginan semua ruas jalan di dalam kota dapat tertangani, namun itu tidak dapat maksimal karena anggaran terbatas. Perencanaan sudah ada dan diharapkan akan ada penambahan dana di saat pergeseran anggaran,” tuturnya.
Apabila nanti ruas jalan AIS Nasution diaspal, hanya bisa dilakukan sepanjang 100 meter saja, mulai dari samping Kantor Bank Kalteng Cabang Kuala Kurun sampai depan kantor Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, sehingga tidak pas dan membuat kondisi penanganannya juga tidak akan maksimal.
”Kami sudah melakukan identifikasi dan meninjau kondisinya di lapangan. Untuk penanganan harus dilakukan maksimal secara permanen, namun konsekuensinya adalah biaya,” terangnya.
Dalam peninjauan itu, memang pembukaan/rintisan jalan dalam kota yang dulu dilakukan, tidak diikuti dengan pekerjaan peningkatan, sehingga kondisi jalan mengalami kerusakan parah karena lama tidak dilakukan penanganan.
”Semua butuh anggaran dan perencanaan yang terukur. Peningkatan ruas jalan dalam kota akan dilakukan secara bertahap dan proporsional,” tandasnya. (ahs)