Dinkes Kapuas Berbagi Bendera Merah Putih Kepada Masyarakat

Pegawai Dinkes ketika membagikan bendera merah putih

, KUALA – Menyambut hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79, Dinas (Dinkes) Kabupaten Kapuas menggelar kegiatan membagikan bendera merah putih kepada masyarakat.

Kegiatan yang dilaksanakan di Jalan depan kantor Dinkes mendapatkan sambutan antusias dari masyarakat, yang melintas didepan kantor Dinkes Kabupaten Kapuas tersebut.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas, Tonun Irawaty Panjaitan, menyampaikan bahwa, pembagian bendera merah putih yang dilakukan pihaknya merupakan salah satu untuk bersama mengingat kembali pentingnya arti kemerdekaan.

“Dengan ini kami mengajak masyarakat untuk bersama merayakan hari kemerdekaan dengan menunjukan rasa cinta tanah air, serta juga menambah semangat dan kebanggaan menyambut hari kemerdekaan,” ucapnya, kamis (8/8/2024).

Sementara itu kegiatan yang dimulai pada pukul 16.00 WIB, Pegawai yang dipimpin oleh Sekretaris Dinas Kesehatan dr. Jumatil Fajar, membagikan bendera kepada setiap warga dalam bentuk untuk mendorong partisipasi masyarakat dalam merayakan hari kemerdekaan dengan penuh semangat.(Put)