BALANGANEWS, KUALA KAPUAS – Setelah melaksanakan donor darah yang dilakukan para pegawai dan narapidana (Napi) serta tahanan di rumah tahanan (Rutan) Kelas IIB Kuala Kapuas, kini para Napi bersama pegawai Rutan kelas IIB Kapuas melaksanakan kegiatan vaksinasi.
Kepala Rutan kelas IIB Kapuas Toni Aji Priyanto, mengatakan kegiatan vaksinasi yang dilakukan di Rutan Kapuas, dalam rangka mendukung percepatan vaksinasi serta mencegah penularan Covid-19 di wilayah Rutan Kapuas, serta juga dalam rangka Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP) ke-58.
“Dimana saat ini kasus pendemi Covid-19 belum berakhir, dengan itu untuk mencegah terjadi kasus Covid-19, kami bersama PKM Puskesmas Melati dan bekerjasama dengan Badan Intelijen Nasional (BIN) Provinsi Kalteng melaksanakan vaksinasi,” katanya, Jumat (1/4/2022).
Lanjutnya, vaksinasi kali ini difokuskan pada vaksinasi booster, namun ada juga beberapa yang vaksinasi tahap I dan II bagi mereka yang belum. Sebanyak 140 orang vaksin booster, 21 orang vaksin tahap II dan 9 orang vaksin tahap I.
“Perlu diketahui Hari Bakti Pemasyarakatan ke-58 sebenarnya jatuh pada tanggal 27 April 2022, namun karena bertepatan dengan bulan puasa maka kegiatan vaksinasi ini dilakukan lebih awal sebelum puasa,” terangnya.
Sementara itu perlu diketahui Hari Bakti pemasyarakatan merupakan sebuah refleksi perjalanan Pemasyarakatan dalam menjalankan tugas dan fungsi Pemasyarakatan melalui sebuah Sistem Pemasyarakatan.
“Dalam kurun waktu setelah 27 April 1964, sejarah panjang ditorehkan Pemasyarakatan dalam transformasinya dari sebuah sistem kepenjaraan menjadi sistem Pemasyarakatan,” tutupnya. (put)