BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Ikatan Jurnalistik Televisi Indonesia (IJTI) Kalimantan Tengah lakukan kegiatan Workshop dan Musyawarah Daerah pengurus daerah Kalimantan Tengah tahun 2021.
Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Sugianto Sabran pada Sabtu (16/10/2021) Palangka Raya.
Dalam sambutannya, Gubernur Kalteng menyampaikan televisi di era saat ini harus mampu membangun inovasi dan kreatifitas dalam menghadapi tantangan persaingan saat ini, agar tetap survive.
“Harus kita akui bahwa televisi hingga saat ini mampu mempertahankan etika jurnalisme dan objektifitas dalam menyajikan informasi,” kata Gubernur Kalteng.
Selain itu, H. Sugianto Sabran berharap kepada IJTI yang sebagai wadah jurnalis televisi bernaung, agar berkontribusi besar untuk melahirkan jurnalis televisi yang handal dan profesional.
“Bukan hanya handal dalam menggali dan menyajikan berita, namun mampu memberikan edukasi dan literasi untuk masyarakat, sehingga pada suatu saat dapat menciptakan Masyarakat Informasi yang berpihak pada objektifitas suatu informasi,” lanjut Gubernur Kalteng.
Dalam hal ini juga, Gubernur Kalteng mengajak peserta Workshop dan Musda untuk bersama-sama mendukung kegiatan Musyawarah Daerah Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Pengurus Daerah Kalimantan Tengah Tahun 2021 sebagai ajang silahturahmi semua anggota IJTI Kalimantan Tengah dan diharapkan organisasi IJTI ini semakin maju dan profesional, dan yang tidak kalah pentingnya Workshop dan Musda IJTI ini mampu melahirkan proggam dan inovasi serta pemikiran yang membumi dalam menghadapi tantangan era digital saat ini.
“Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah, menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya, atas kegiatan Workshop dan Musyawarah Daerah Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Pengurus Daerah Kalimantan Tengah tahun 2021 yang dilaksanakan,” ucap Gubernur. (asp)










