BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah H. Sugianto Sabran menerima penghargaan sebagai Kepala Daerah Inovatif Tahun 2022 kategori Ekonomi yang diberikan MNC Portal Group belum lama ini.
“Penghargaan ini diterima atas upaya Gubernur membangkitkan industri kecil menengah (IKM) maupun usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) bersama Dekranasda yang menginisiasi tokokaltengberkah.com,” kata Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagperin) Kalteng, Aster Bonawaty di Palangka Raya, Selasa (4/10/2022).
Adapun penghargaan Kepala Daerah Inovatif tahun 2022 ini disampaikan oleh Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi RI, Abdul Halim Iskandar kepada Gubernur Kalteng, H. Sugianto Sabran yang diwakili oleh Kepala Disdagperin Kalteng, Aster Bonawaty pada Kamis (22/9/2022) lalu di Kota Semarang, Jawa Tengah.
Seperti yang diketahui, aplikasi e-commerce tokokaltengberkah.com yang telah dibangun tersebut untuk memfasilitasi para pelaku IKM dan UMKM di Kalteng dalam memasarkan produknya. Tak hanya kepada masyarakat di Kalteng namun juga bisa diakses masyarakat dari berbagai daerah lainnya. (asp)