Wagub Kalteng Harapkan Perguruan Tinggi Bersinergi Dengan Pemda

F670B73F 7B52 4C42 BC66 7107451A0052
Wakil Gubernur Kalteng saat menghadiri pelantikan Rektor Universitas Muhammadiyah Palangka Raya (UMPR) periode 2023-2027

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), H. Edy Pratowo mengharapkan, Universitas Muhammadiyah Palangka Raya dapat mampu bersinergi dengan Pemerintah Daerah dalam meningkatkan sumber daya manusia.

Tidak hanya itu, Edy Pratowo saat menghadiri pelantikan Rektor Universitas Muhammadiyah Palangka Raya (UMPR) berharap, kepada semua perguruan tinggi di Kalimantan Tengah agar mampu juga bersinergi dengan Pemerintah Daerah.

“Saya berpesan kepada Universitas Muhammadiyah Palangka Raya dan semua perguruan tinggi di Kalimantan Tengah agar mampu bersinergi dengan Pemerintah Daerah, terutama dalam membangun sumber daya manusia Kalimantan Tengah yang berkualitas unggul dan berdaya saing,” ucapnya, di Bahalap Hotel Palangka Raya, Selasa (17/1/2023).

Selain itu, Wakil Gubernur (Wagub) Kalteng juga, mengatakan dunia Perguruan Tinggi saat ini sedang berubah cepat, seiring dengan dinamika dan perkembangan global.

“Kita sadari bahwa perkembangan peradaban manusia sangat dipengaruhi oleh kemampuan masyarakat dalam menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi. Di sinilah pentingnya peran Perguruan Tinggi sebagai pusat unggulan (center of excellent) dalam membangun sumber daya manusia yang berkualitas,” ucapnya.

Adapun yang dilantik sebagai Rektor Universitas Muhammadiyah Palangka Raya (UMP) Periode 2023-2027, yakni H. Muhammad Yusuf.

Lebih lanjut Wagub mengatakan, momentum pelantikan rektor ini menjadi waktu yang tepat bagi segenap jajaran UMP untuk meneguhkan visi ke depan, menyatukan gerak langkah, serta terus berbenah diri, guna menjadikan UMP perguruan tinggi yang berkualitas dan memiliki daya saing global.

“Kami mengucapkan selamat atas dilantiknya Rektor Universitas Muhammadiyah Palangka Raya yang baru, saya berharap amanah besar yang telah dipercayakan dapat diemban dengan sebaik-baiknya dengan semangat dan tanggung jawab yang tinggi,” pungkasnya. (asp)