BALANGANEWS, KUALA KAPUAS – Untuk melatih para prajurit saat menjalankan tugas mengamankan NKRI, sudah tentu harus memiliki keahlian beladiri sehingga dalam tugas dapat berjalan dengan aman dan lancar dari serangan musuh.
Dengan itu para prajurit Kodim 1011/Klk menerima pelatihan berupa materi dan praktek beladiri teknis dari Pencipta Beladiri Taktis Eka Aris Suhartanto asal Provinsi D.I yogyakarta Yang dilaksanakan di aula Bambang Kristanto Bawono Kodim 1011/Klk.
Dandim 1011/KIk LetkolInf Khusnun Dwi Putranto Saat dikonfirmasi berharap dengan kegiatan latihan bela diri yang dikutip para prajurit menguasai berbagai macam taktik dan teknik yang nantinya dapat digunakan saat menjalankan tugas.
“Dengan kegiatan latihan beladiri ini, semoga nantinya prajurit Kodim 1011/KIk lebih siap dan mampu dalam melaksanakan tugas di lapangan,” tambahnya, Selasa (28/5/2024).
Selain itu juga beladiri ini selalu melatih anggotanya mempersenjatai diri dengan benda apapun. Beladiri ini meningkatkan reflek para prajurit sehingga dapat menyelamatkan diri dan menyerang balik dengan teknik yang tepat.
“Beladiri ini tidak ada hapalan, prajurit dilatih dengan metode penguasaan cepat sehingga beragam teknik muncul secara spontan dan aplikatif,” pungkasnya.
Sementara itu, peserta yang nantinya menguasai berbagai macam taktik dan teknik dalam waktu dua hari, dimana di akhir latihan akan diuji dengan perkelahian bebas dan skenario gangguan – gangguan yang terjadi dalam tugas para prajurit. (put)