Gubernur Paparkan Arah dan Kebijakan Pembangunan Menyambut IKN

IMG 20220718 WA0021

BALANGANEWS, PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), H. Sugianto Sabran memaparkan materi tentang Arah dan Kebijakan Pembangunan Daerah Kalteng dalam Menyambut IKN, dalam pembekalan KKN Kebangsaan ke-X dan KKN Bersama tahun 2022, di Aula Universitas Palangka Raya, Senin (18/7/2022).

Dalam kesempatan tersebut, Sugianto Sabran mengatakan bahwa hingga saat ini pihaknya, dalam hal ini Pemprov Kalteng akan terus berupaya memaksimalkan pengembangan dan pembangunan program strategis nasional tersebut, dan juga pembangunan daerah, yang ada di Kalimantan Tengah.

“Kalimantan Tengah merupakan provinsi dengan luasan 1/2 kali pulau Jawa, ini memiliki sumber daya alam yang kaya raya. Didalamnya terdapat potensi dari sektor pertambangan, perkebunan, perikanan, pertanian, dan sumber daya lainnya,” katanya Gubernur Sugianto.

Ia juga memaparkan hingga saat ini pihaknya terus berupaya menjalankan sejumlah program-program unggulan melalui satuan organisasi perangkat daerah, untuk membangun sumber daya manusia yang unggul dan mampu bersaing dengan daerah lainnya.

“Saya ingin sumber daya alam yang kita miliki dikelola dengan optimal oleh masyarakat Kalimantan Tengah. Jangan hanya puas untuk menjadi penonton. Masyarakat Kalimantan Tengah harus mau aktif mengelola sumber daya alam yang dimiliki Kalimantan Tengah,” tegasnya.

Selain itu, Gubernur Kalteng dua periode ini mengajak seluruh mahasiswa yang hadir dalam kegiatan tersebut, untuk dapat berperan aktif dalam setiap program-program pembangunan dan pengembangan potensi sumber daya alam yang ada di Bumi Tambun Bungai.

“Saya berharap dengan adanya Program Strategis Nasional yang ada di Kalimantan Tengah, dapat menciptakan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat dan meningkatkan taraf hidup masyarakat agar menjadi masyarakat yang bermartabat,” pungkasnya. (asp)